Pekerjaan Perbaikan Hoist Crane Setiabudi Timur Bagian Luar Dan Penggantian Kabel Power Panel No. 1 Gedung Baru

Basic Information
Type: Public Tender
Tender Code: 10236890000
Date: 4 July 2025
Year: 2025
KLPD: Provinsi DKI Jakarta
Work Unit: Suku Dinas Sumber Daya Air Kota Administrasi Jakarta Selatan
Procurement Type: Jasa Lainnya
Method: Pengadaan Langsung
Contract Type: Harga Satuan
Financial Information
Value (Nilai Pagu): Rp 188,960,206
Estimated Value (Nilai HPS): Rp 188,960,206
Winner (Pemenang): PT Digdaya Sumber Agung
NPWP: 02*8**6****07**0
RUP Code: 55896461
Work Location: Jakarta Selatan - Jakarta Selatan (Kota)
Participants: 1
Attachment
URAIAN SINGKAT PEKERJAAN  PERBAIKAN HOIST CRANE SETIABUDI TIMUR          
  BAGIAN LUAR DAN PENGGANTIAN  KABEL POWER  PANEL NO. 1 GEDUNG            
                              BARU                                        
                                                                          
                                                                          
     Salah satu sistem penunjang operasional Rumah Pompa Setiabudi Timur  
Gedung Baru yaitu Hoist Crane dan sistem distribusi listrik. Hoist crane yang terpasang
di bagian luar Gedung Setiabudi Timur saat ini mengalami gangguan operasional. Dua
komponen ini memiliki fungsi vital yang saling berkaitan: hoist crane digunakan untuk
                                                                          
memindahkan material berat secara efisien dan aman, sementara sistem distribusi
listrik menjamin kelangsungan energi untuk semua peralatan dan beban bangunan.
                                                                          
     Hoist crane yang terpasang di bagian luar Gedung Setiabudi Timur saat ini
mengalami gangguan operasional. Gangguan ini meliputi penurunan performa  
                                                                          
pengangkatan, suara abnormal saat digunakan, dan respons kontrol yang tidak stabil.
Hal  ini dapat disebabkan oleh kerusakan pada  komponen  mekanikal        
seperti gearbox atau wire rope, maupun pada komponen elektrikal seperti motor dan
sistem kontrol. Karena alat ini berada di luar gedung, pengaruh cuaca juga menjadi
                                                                          
faktor utama dalam percepatan kerusakan. Mengingat pentingnya alat ini dalam
mendukung pekerjaan pemeliharaan dan pengangkatan barang secara vertikal, maka
perbaikan menyeluruh perlu segera dilakukan.                              
                                                                          
     Sementara itu, pada Gedung Baru, kondisi Panel No.1 juga memerlukan  
perawatan. Panel ini merupakan salah satu panel distribusi utama yang menyuplai daya
                                                                          
ke pompa. Penggantian kabel power ini sangat penting untuk menjamin keandalan
sistem distribusi, mencegah gangguan operasional, serta melindungi keselamatan
pengguna. Tindakan korektif berupa penggantian kabel dengan spesifikasi teknis yang
sesuai standar (SNI atau IEC).                                            
                                                                          
                                                                          
     Dengan mempertimbangkan kondisi di atas, maka diperlukan pelaksanaan 
pekerjaan perbaikan hoist crane bagian luar dan penggantian kabel power Panel No.1
secara terencana dan terkoordinasi. Maksud dan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk
menormalkan kembali fungsi hoist crane dan menjamin keandalan dan keselamatan
                                                                          
sistem kelistrikan Panel no. 1                                            
                                                                          
  Ruang lingkup Pekerjaan Perbaikan Hoist Crane Setiabudi Timur Bagian Luar dan
Penggantian Kabel Power Panel No. 1 Gedung Baru meliputi hal-hal berikut: 
  1. Pemeriksaan dan diagnostic                                           
  2. Melakukan inspeksi menyeluruh terhadap kondisi lapangan              
                                                                          
  3. Mengidentifikasi kerusakan di lapangan                               
  4. Menganalisis penyebab penurunan kinerja                              
  5. Penggantian komponen yang mengalami kerusakan atau penurunan kualitas
  6. Perbaikan atau rekondisi bagian mekanik dan elektrik dan kelengkapannya
  7. Optimalisasi sistem operasi                                          
  8. Pengecekan dan pengujian pasca perbaikan                             
                                                                          
  9. Uji coba dan monitoring                                              
  10. Memberikan rekomendasi untuk pemeliharaan berkala                   
  11. Untuk detail pengiriman pesanan akan disebutkan dalam kontrak       
  12. Melakukan serah terima barang yang telah dikirim                    
  13. Membuat dokumen pertanggung jawaban dan dokumen penagihan