Kementerian Kesehatan
Labkesmas Makassar II
Jl. Wijaya Kusuma Raya No.29 – 31
Kota Makassar 90222
(0411) 871620
https://www.labkesmas-makassar.go.id
URAIAN SINGKAT PEKERJAAN
Nama Paket Kegiatan : Pemeriksaan Kesehatan (MCU) Pegawai
Kode MAK : 4812.EBA.994.002.B.522191
Kode RUP : 50840163
HPS Paket : Rp. 187.156.480,-
Pelaksanaan Pemeriksaan Kesehatan bagi pegawai lingkup Balai Laboratorium Kesehatan Masyarakat
(Labkesmas) Makassar tahun 2024, dilaksanaan sesuai rencana kegiatan yaitu pada bulan April – Mei 2024
di kantor Balai Labkesmas Makassar bekerja sama dengan salah satu penyedia jasa pemeriksaan di kota
Makassar.
Periksaan dilakukan dengan pengambilan beberapa sample pada pegawai yang nanti nya akan diuji pada
laboratorium yang terpilih. Pemeriksaan dengan pemilihan beberapa parameter yang telah ditentukan seperti
: Pemeriksaan Fisik, thorax, EKG, USG (abdomen, mammae), Hematologi, SGPT dan SGOT, Urea N,
Kreatinin, Asam Urat, Cholesterol, Glukosa, HBsAG, Urin Rutin, dan PsA.
Alur pelaksanaan kegiatan ini dilakukan :
1. Pra MCU
Meliputi kesepakatan jadwal, persiapan petugas dan peserta, pengaturan lokasi pelaksanaan
(mobilisasi peralatan) dan technical meeting.
2. MCU
Meliputi wawancara peserta, dan pengambilan sample.
3. Post MCU
Meliputi pengujian sample di laboratorium, melakukan rekapan hasil lab tiap peserta/individu,
melakukan konsultasi dokter dan rekap global dan analisa K3 oleh tim pelaksana (penyedia).
Waktu pelaksanaan yang diberikan selama 45 (empat puluh lima) hari kalender sejak penandatangan surat
perjanjian Kerjasama.
Seluruh dokumentasi pelaksaan kegiatan ini diserahkan ke Pemberi Pekerjaan atau Pejabat Pembuat
Komitmen yang terdiri dari HardFile dan Softfile.
Proses pengadaan ini dilakukan melalui www. https://lpse.kemkes.go.id/eproc4 (SIKAP).
Makassar, 19 Maret 2024
PEJABAT PEMBUAT KOMITMEN (PPK)
ST. MULIANA, S. Kom., M. A. P
NIP: 1983012262006042015
Kementerian Kesehatan tidak menerima suap dan/ atau gratifikasi dalam bentuk apapun. Jika terdapat potensi suap atau gratifikasi silahkan laporkan
melalui HALO KEMENKES 1500567 dan https://wbs.kemkes.go.id. Untuk verfikasi keaslian tanda tangan elektronik, silahkan unggah dokumen pada laman
https://tte.kominfo.go.id/verifyPDE