URAIAN SINGKAT PEKERJAAN
Dalam perkembangannya Semakin banyak bugs, malware, ransomware yang sering kali
menjadi kendala ketika pengguna/user baik itu user pemohon maupun user dinas terkait
menjalankan aplikasi SIPEDALRUM.
Pemeliharaan aplikasi SIPEDALRUM bertujuan untuk memastikan aplikasi ini tetap
berfungsi secara optimal, aman, dan relevan dengan kebutuhan Dinas Perumahan dan
Kawasan Permukiman Kabupaten Madiun .
Guna mendukung pesatnya teknologi maka diperlukan Pemeliharaan Aplikasi
SIPEDALRUM ini. Agar pelayanan siteplan kedepan menjadi semakin lancar tanpa
gangguan-gangguan baik dari dalam maupun luar system aplikasi itu sendiri.