Fs Pembangunan Jembatan Manguharjo Kota Madiun

Basic Information
Type: Public Tender
Tender Code: 10406040000
Date: 18 September 2025
Year: 2025
KLPD: Kota Madiun
Work Unit: Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang
Procurement Type: Jasa Konsultansi Badan Usaha Konstruksi
Method: Pengadaan Langsung
Contract Type: Lumsum
Financial Information
Value (Nilai Pagu): Rp 100,000,000
Estimated Value (Nilai HPS): Rp 99,900,000
Winner (Pemenang): PT Bhakti Persada
NPWP: 315668863609000
RUP Code: 60677340
Work Location: Kota Madiun - Madiun (Kota)
Participants: 1
Attachment
PEMERINTAH    KOTA  MADIUN                              
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                  URAIAN  SINGKAT    PEKERJAAN                              
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                Untuk                                       
                     Pengadaan Jasa Konsultansi Konstruksi                  
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
   FS  Pembangunan      Jembatan    Manguharjo     Kota  Madiun             
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                      PEJABAT PEMBUAT KOMITMEN (PPK)                        
                                                                            
              DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG KOTA MADIUN           
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                       P-APBD  KOTA  MADIUN                                 
                      TAHUN  ANGGARAN   2025                                
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
         DINAS  PEKERJAAN    UMUM  DAN  PENATAAN   RUANG                    
                      PEMERINTAH  KOTA MADIUN                               
          Graha Krida Praja Lt. I, Jl. D.I. Panjaitan No. 17 Madiun, Kode Pos 63137
                    Telp. (0351) 471151, Fax. (0351) 496541                 
                     Laman : http://www.madiunkota.go.id                    
                     Pos-el : dputr.kotamadiun@gmail.com                    
                 URAIAN   SINGKAT    PEKERJAAN                              
                                                                            
                                                                            
       FS Pembangunan   Jembatan  Manguharjo   Kota Madiun                  
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                        URAIAN PENDAHULUAN                                  
                                                                            
1. Latar Belakang       Kebijakan perencanaan jembatan sejalan dengan kebijakan pembangunan
                   daerah diarahkan untuk :                                 
                                                                            
                            Mempertahankan tingkat pelayanan prasarana     
                            Menghubungkan jaringan jalan antar dalam kota  
                            Meningkatkan jumlah aksesibilitas jalan antar daerah dalam kota
                            Meningkatkan prasarana konstruksi jalan dan jembatan, untuk
                             meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat.   
                            Membangun jembatan baru sebagai pengganti jembatan lama
                             yang rusak                                     
                        Jalan dan Jembatan sebagai salah satu prasarana utama sektor
                   perhubungan mempunyai peranan dalam mendukung terwujudnya sarana
                                                                            
                   pembangunan terutama dalam mendukung kegiatan pembangunan sektor
                   produksi dan jasa serta suatu wilayah sehingga terwujud keselarasan pembagian
                   dan kesesuaian pertumbuhan wilayah regional, perkotaan yang diselenggarakan
                   secara holistik, berkelanjutan, berwawasan lingkungan dan memberdayakan
                   masyarakat.                                              
                        Mengingat pentingnya peranan jembatan, maka harus ditinjau kelayakan
                   konstruksi jembatan tersebut, dalam hubungannya dengan klasifikasi jembatan
                   sesuai dengan tingkat pelayanan dan kemampuannya dalam menerima beban.
                                                                            
                   Dalam kaitannya dengan keselamatan, maka perlu diperhatikan juga tingkat
                   keamanan dan kenyamanan dalam pemakaian jembatan tersebut. Apakah
                   masih layak untuk digunakan atau harus mengadakan perbaikan hingga
                   penggantian, dalam hal ini dilakukan kajian studi kelayakan pembangunan
                   jembatan.                                                
                        Jembatan Manguharjo yang terletak di Jalan Urip Sumoharjo yang
                   berstatus jalan nasional, di Kota Madiun, merupakan salah satu infrastruktur vital
                   dalam sistem transportasi kota ini. Dibangun pada tahun 1972 dengan dimensi
                                                                            
                   bentang 109,45 meter dan lebar perkerasan 10 meter saat ini sudah tidak
                   mencukupi tingkat pelayanannya. Dengan pertumbuhan populasi dan jumlah
                   kendaraan yang terus meningkat secara drastis sebagai dampak pesatnya
                   pembangunan di Kota Madiun, jembatan ini mengalami tekanan lalu lintas yang
                   signifikan setiap harinya. Namun, dengan lebar yang saat ini terbatas, jembatan
                   ini menjadi titik bottleneck yang memperlambat aliran lalu lintas.
                        Adapun Jembatan Manguharjo merupakan bagian dari rencana
                   peningkatan dan pembangunan jaringan jalan yang merupakan satu kesatuan yang
                   saling mendukung dalam rangka meningkatkan aksesibilitas jalan di Kota
                                                                            
                   Madiun. Studi kelayakan ini akan menjadi dasar pertimbangan yang obyektif
                   dalam pengambilan keputusan oleh pemangku kebijakan, serta acuan bagi
                   perencanaan teknis lanjutan, penganggaran, dan pelaksanaan pembangunan
                   jembatan yang direncanakan. Untuk itu perlu dilakukan feasibility study untuk
                   menjamin bahwa proyek tersebut secara teknis, ekonomis, sosial, dan lingkungan
                   serta dinyatakan layak untuk dibangun dengan memperhitungkan kapasitas
                   jembatan saat ini dan proyeksi pertumbuhan lalu lintas di masa mendatang yang
                   menyesuaikan kondisi geografi Kota Madiun, kebutuhannya, secara terfokus dan
                                                                            
                   memenuhi kaidah-kaidah teknis yang berlaku di Republik Indonesia.
                                                                            
                                                                            
Uraian Singkat Pekerjaan FS Pembangunan Jembatan Manguharjo Kota Madiun     
Halaman 1 dari 3                                                            
2. Maksud dan Tujuan Maksud dan Tujuan pengadaan Penyedia Jasa Konsultansi FS Pembangunan
                                                                            
                   Jembatan Manguharjo Kota Madiun, adalah untuk :          
                    a. Menyusun dokumen studi kelayakan (feasibility study) pembangunan
                      jembatan di wilayah Kecamatan Manguharjo, Kota Madiun, sebagai dasar
                      pertimbangan teknis, ekonomi, sosial, dan lingkungan dalam proses
                      pengambilan keputusan serta perencanaan pembangunan jembatan yang
                      efektif dan berkelanjutan.                            
                   b. Melakukan kajian dan menyusun data primer dan sekunder berupa survei
                      inventarisasi dan identifikasi ruas jalan nasional serta survei volume lalu
                                                                            
                      lintas.                                               
                   c. Mengidentifikasi dan menganalisis kebutuhan pembangunan jembatan
                      berdasarkan kondisi eksisting, potensi wilayah, serta permasalahan
                      transportasi yang ada di wilayah Manguharjo.          
                   d. Mengkaji kelayakan teknis pembangunan jembatan, termasuk analisis
                      topografi, geoteknik, hidrologi, struktur, dan desain teknis alternatif yang
                      sesuai dengan karakteristik wilayah.                  
                   e. Melakukan analisis kelayakan ekonomi dan finansial, dengan
                      memperhitungkan biaya pembangunan, manfaat ekonomi, nilai investasi,
                                                                            
                      serta tingkat pengembalian yang dapat dijustifikasi secara ekonomis.
                   f. Menganalisis aspek sosial dan lingkungan yang akan terdampak oleh
                      pembangunan jembatan, serta merumuskan strategi mitigasi dampak negatif
                      yang mungkin timbul.                                  
                   g. Menyusun estimasi biaya dan jadwal pelaksanaan sebagai acuan bagi
                      penyusunan dokumen perencanaan teknis dan rencana anggaran
                      pembangunan.                                          
                   h. Memberikan rekomendasi terbaik terhadap alternatif lokasi, desain, dan
                                                                            
                      pendekatan pembangunan yang paling layak untuk dilaksanakan.
                   i. Menyusun dokumen kelayakan yang sesuai dengan standart Bina Marga dan
                      persyaratan yang ditetapkan dapat dipertanggung jawabkan guna
                      pelaksanaan pekerjaan yang dimaksud, serta mengusahakan sedikit mungkin
                      adanya perubahan atau perencanaan tambahan.           
                   j. Dalam pelaksanaan pekerjaan pemberi tugas adalah Pemerintah Kota
                      Madiun dalam hal ini Pejabat Pembuat Komitmen (PPK). Pemberi tugas
                      akan menunjuk Perwakilan yang bertugas untuk mewakilinya, dimana
                                                                            
                      konsultan dapat berdiskusi dan memberi arahan hasil pekerjaan untuk
                      mendapatkan persetujuan pekerjaan yang akan dilaksanakan.
                                                                            
3. Sasaran         Sasaran dalam pengadaan Penyedia Jasa Konsultansi FS Pembangunan
                   Jembatan Manguharjo Kota Madiun memuat :                 
                   a. Tersusunnya dokumen studi kelayakan (feasibility study) yang
                      komprehensif, akurat, dan dapat dijadikan dasar dalam pengambilan
                      keputusan oleh Pemerintah Kota Madiun, khususnya Dinas Pekerjaan
                      Umum dan Penataan Ruang atau dinas terkait lainnya.   
                   b. Tersedianya alternatif desain dan lokasi pembangunan jembatan yang dapat
                                                                            
                      dibandingkan berdasarkan aspek teknis, ekonomi, sosial, dan lingkungan,
                      sehingga memberikan gambaran pilihan terbaik dan paling efisien untuk
                      dilaksanakan.                                         
                   c. Tersedianya data dan informasi teknis yang dibutuhkan untuk perencanaan
                      detail teknis (Detail Engineering Design/DED) dan penyusunan Rencana
                      Anggaran Biaya (RAB) pembangunan jembatan.            
                   d. Mendukung proses perencanaan dan penganggaran proyek baik yang
                      bersumber dari APBD Kota Madiun, APBD Provinsi Jawa Timur, DAK
                      (Dana Alokasi Khusus), maupun sumber pembiayaan lainnya (hibah atau
                                                                            
                      KPBU jika relevan).                                   
                   e. Menjadi dasar justifikasi dalam proses pengurusan perizinan lingkungan dan
                      sosial, serta koordinasi lintas sektor dan pemangku kepentingan.
Uraian Singkat Pekerjaan FS Pembangunan Jembatan Manguharjo Kota Madiun     
Halaman 2 dari 3                                                            
                   f. Memberikan arah kebijakan pembangunan infrastruktur yang lebih
                                                                            
                      terintegrasi dan tepat sasaran, sejalan dengan Rencana Pembangunan Jangka
                      Menengah Daerah (RPJMD) Kota Madiun serta dokumen perencanaan tata
                      ruang yang berlaku.                                   
                                                                            
4. Lokasi Kegiatan Lokasi pekerjaan FS Pembangunan Jembatan Manguharjo Kota Madiun
                   adalah di : Kota Madiun                                  
                   Dengan lokasi terperinci sebagai berikut :               
                     Jembatan Manguharjo, Jl. Kolonel Mahardi, Kel. Pangongangan, Kec.
                                                                            
                      Manguharjo, Kota Madiun                               
5. Sumber Pendanaan a. Sumber Dana : P-APBD Tahun Anggaran 2025             
                    b. Kode RUP   : 60677340                                
                    c. Pagu Dana  : Rp. 100.000.000,00 (Seratus Juta Rupiah).
                    d. Nilai HPS  : Rp. 99.900.000,00 (Sembilan Puluh Sembilan Juta
                                                                            
                                    Sembilan Ratus Ribu Rupiah).            
                                                                            
6. Kualifikasi Penyedia Kualifikasi Bidang Usaha : Usaha Kecil              
  Jasa             Klasifikasi Bidang Usaha : Aktivitas Keinsinyuran Dan Konsultasi Teknis
                   YBDI (71102)                                             
                   Sub Klasifikasi Layanan Bidang Usaha pada SBU : Jasa Rekayasa Pekerjaan
                                                                            
                   Teknik Sipil Transportasi (RK003)                        
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
                                                                            
Uraian Singkat Pekerjaan FS Pembangunan Jembatan Manguharjo Kota Madiun     
Halaman 3 dari 3
Tenders also won by PT Bhakti Persada
Authority
28 June 2018Biaya Pengawasan Fisik (Tidak Sederhana), Pembangunan Jalan Lingkar Luar BaratKota SurabayaRp 4,261,537,500
22 May 2020Pw. Pengawasan Teknis Pembangunan Jembatan Gantung Jawa TimurKementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan RakyatRp 2,991,752,000
13 April 2017Supervisi Rekonstruksi Dan Pelebaran Jalan Bts. Kab. Bondowoso - Kalisat Dan Bts. Kab. Situbondo - Bts. Kota Bondowoso Dan Jln. DiponegoroPemerintah Daerah Provinsi Jawa TimurRp 1,178,000,000
30 December 2024Supervisi Reguler Wilayah 1Provinsi Jawa TimurRp 999,000,000
21 January 2025Supervisi Reguler Wilayah IVProvinsi Jawa TimurRp 989,911,320
16 November 2020Pw. Pengawasan Teknis Pembangunan Jembatan Kali Tuwuh (Pelurusan Brongkos - Karangkates)Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan RakyatRp 972,510,000
10 June 2019Perencanaan Pembangunan Jembatan Kediri Lagi Kabupaten Kediri T.A. 2019Kab. KediriRp 950,000,000
11 May 2022Supervisi Pemeliharaan Rutin, Berkala, Rehabilitasi Ruas Jalan Koridor Kspn (Prim)Kab. ProbolinggoRp 924,089,501
1 February 2024Supervisi Wilayah IIProvinsi Jawa TimurRp 916,771,200
10 August 2021Pengadaan Jasa Konsultansi Survey Kondisi Jalan & Peta JalanKab. JemberRp 894,973,300