Penyusunan Update Peta Spasial Daerah Irigasi Kabupaten Magetan

Basic Information
Type: Public Tender
Tender Code: 10061266000
Date: 15 February 2025
Year: 2025
KLPD: Kab. Magetan
Work Unit: Dinas Pekerjaan Umum Dan Penataan Ruang
Procurement Type: Jasa Konsultansi Badan Usaha Non Konstruksi
Method: Pengadaan Langsung
Contract Type: Waktu Penugasan
Financial Information
Value (Nilai Pagu): Rp 80,000,000
Estimated Value (Nilai HPS): Rp 79,999,000
Winner (Pemenang): PT Abinusa Indo Perkasa
NPWP: 09*3**4****46**0
RUP Code: 54352996
Work Location: Kab. Magetan - Magetan (Kab.)
Participants: 1
Attachment
PENYUSUNAN        UPDATE    PETA   SPASIAL   D.I KABUPATEN             
                                                                            
                               MAGETAN                                      
                                                                            
                                                                            
     Penyusunan Update Peta Spasial Daerah Irigasi di Kabupaten Magetan merupakan kegiatan utama yang sangat
penting sebagai rencana induk dalam pelaksanaan kegiatan pengelolaan jaringan irigasi. Oleh karena itu, sebagai langkah
awal guna penyusunan rencana induk jaringan irigasi maka perlu disajikan database secara lengkap dan akurat terkait
                                                                            
dengan jumlah, kondisi dari aset irigasi yang meliputi jaringan pembawa, jaringan drainase dan bangunan-bangunan yang
ada di dalamnya, serta petak-petak sawah yang diairi oleh jaringan irigasi yang ada.
     Penyusunan Update Peta Spasial Daerah Irigasi Kabupaten Magetan merupakan langkah pertama dalam rangka
pengelolaan jaringan irigasi. Pengelolaan irigasi mencakup inventarisasi, perencanaan pengelolaan, pelaksanaan
                                                                            
pengelolaan, dan evaluasi pelaksanaan pengelolaan irigasi, serta pemutakhiran data.
     Sebelum melakukan update peta spasial terlebih dahulu melakukan penelusuran jaringan dengan menggunakan
aplikasi berbasis android yang dibuat oleh Direktorat Bina OP Dirjen Sumber Daya Air Kementerian PUPR yang bernama
                                                                            
aplikasi e-PAKSI ( Elektronik Pengelolaan Aset dan Kinerja Sistem Irigasi ) sehingga diperoleh data Angka Kebutuhan Nyata
Operasi Pemeliharaan (AKNOP) Jaringan Irigasi serta gambaran kondisi aset bangunan dan kinerja jaringan irigasi.
     Kegiatan ini dilengkapi juga dengan pemetaan petak-petak sawah yang diairi oleh suatu daerah irigasi sasaran
sehingga data yang diperoleh lebih detail dan lebih rinci sehingga lebih memudahkan bagi pihak pengelola daerah irigasi
                                                                            
dalam mengambil kebijakan dalam pengelolaan daerah irigasi.                 
     Tujuan pokok dari kegiatan ini adalah melaksanakan pekerjaan Update Peta Spasial Daerah Irigasi di
Kabupaten Magetan dengan lengkap dan terperinci sedemikian rupa sehingga pelaksanaan pembangunan tercapai
                                                                            
secara optimal dan juga tersedianya data Angka Kebutuhan Nyata Operasi Pemeliharaan (AKNOP) Jaringan Irigasi,
tersedianya data Pengelolaan Aset Irigasi dan tersedianya data Nilai Indeks Kinerja Sistem Irigasi. Penilaian kondisi
jaringan dalam pengambilan kebijakan Sumber Daya Air ini juga bertujuan menunjang program ketahanan pangan
Nasional.