URAIAN SINGKAT PEKERJAAN
REVIU DED RUMAH SUSUN ASN PEMPROV PAPUA PEGUNUNGAN
Lingkungan kegiatan berupa perencanaan rumah susun sewa yang diperuntukkan bagi ASN
Pemprov Papua Selatan. Adapun pekerjaan-pekerjaan dalam lingkup kegiatan tersebut
antara lain :
1) Persiapan perencaaan;
a. Menyiapkan dan memobilisasi tenaga kerja dan peralatan yang dibutuhkan sesuai
KAK;
b. Mengumpulkan data dan informasi lapangan pada lokasi bangunan rumah susun;
c. Melakukan konsultasi dengan Pemerintah Daerah setempat mengenai Peraturan
Daerah dan/atau perizinan bangunan yang berkaitan (jika dibutuhkan);
2) Membuat gambar desain bangunan;
3) Membuat spesifikasi teknis bangunan;
4) Membuat rencana anggaran dan biaya berdasarkan harga satuan lokal baik dari data
sekunder maupun primer;
5) Membuat rencana keselamatan konstruksi;
6) Membantu pejabat pengadaan saat penjelasan pekerjaan, termasuk menyusun berita
acara penjelasan pekerjaan.
Keluaran dari kegiatan ini berupa dokumen perencanaan meliputi:
a. Gambar Rencana Struktur, Arsitektur, serta Mekanikal Elektrikal dan Plumbing
b. Gambar Visualisasi 3D
c. Rencana Kerja dan Syarat-Syarat (RKS)
d. Spesifikasi Teknis
e. Rencana Anggaran Biaya (RAB)
f. Rencana Keselamatan Konstruksi
Lokasi kegiatan Reviu DED Rumah Susun ASN Pemprov Papua Pegunungan berada di
Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan.
Jangka waktu pelaksanaan pekerjaan Reviu DED Rumah Susun ASN Pemprov Papua
Pegunungan adalah atau 60 (enam puluh) hari kalender terhitung mulai sejak Surat
Perintah Mulai Kerja (SPMK) diterbitkan