Uraian sinkat pekerjaan
1. Persiapan dan Pengumpulan data primer dan data sekunder;
a) Data & Sungai yang Dikaji
• Luasan lahan pertanian eksisting yang bergantung pada irigasi
• Debit sungai musiman (puncak dan kemarau)
b) Analisis Produktivitas Pertanian
• Produktivitas tanaman pangan (padi, hortikultura)
• Penggunaan air per musim tanam
• Pola tanam dan kalender musim
2. Kajian Irigasi dan Infrastruktur
a) Sistem irigasi eksisting (primer, sekunder, tersier)
b) Kondisi saluran, bendung, dan embung
c) Efisiensi distribusi air dan kehilangan air
3. Identifikasi Masalah
a) Kekurangan air saat musim kemarau
b) Konflik pemanfaatan air antara sektor
c) Sedimentasi dan pencemaran air
Penyusunan Dokumen
Tahap lanjutan setelah dilaksanakannya tahap persiapan dan pelaksanaan adalah penyusunan
dokumen dari hasil-hasil proses tahapan dan capaian progress dari kegiatan yang dilaksanakan.
KERANGKA ACUAN KERJA (KAK)
PEKERJAAN : PERENCANAAN STUDI POTENSI DAN
PENGEMBANGAN SUNGAI DI WILAYAH
KABUPATEN BANDUNG BARAT
1. Latar Belakang Sungai merupakan salah satu sumber air yang paling pokok
diantara berbagai sumber air lainnya. Seiring dengan
perkembangan manusia, maka kebutuhan akan air semakin
meningkat, dengan meningkatnya kebutuhan manusia akan air,
sering kali manusia kurang memperhitungkan faktor dampak yang
mungkin saja terjadi akibat eksplorasi yang tidak terkontrol. Banjir
dan longsor pada saat musim penghujan serta kekeringan pada
saat musim kemarau seakan menjadi hal yang biasa terjadi.
Daerah Aliran Sungai (DAS) adalah wilayah daratan yang
dibatasi oleh topografi, seperti punggung bukit atau pegunungan,
yang berfungsi untuk menerima, mengumpulkan, dan
mengalirkan air hujan serta sedimen ke sungai dan akhirnya ke
danau atau laut.
Air sungai memiliki berbagai manfaat penting bagi kehidupan
manusia. Selain sebagai sumber air bersih untuk kebutuhan
sehari-hari seperti minum, memasak, dan mandi, sungai juga
berperan penting dalam irigasi pertanian, dan pembangkit listrik
tenaga air.
Pemanfaatan air sungai untuk irigasi memiliki peran penting
dalam mendukung ketahanan pangan, terutama di daerah yang
mengandalkan pertanian sebagai mata pencaharian utama.
2. Maksud dan Tujuan a. Maksud dari Pekerjaan paket “Perencanaan Studi Potensi Dan
Pengembangan Sungai Di Wilayah Kabupaten Bandung
Barat“ adalah untuk mengetahui Potensi Dan Pengembangan
Sungai Di Wilayah Kabupaten Bandung Barat.
b. Tujuan dari Kegiatan ini adalah :
a. Menganalisis Ketersediaan air di sungai yang berada di
Kabupaten Bandung Barat
b. Menganalisis permasalahan eksisting sungai
c. Menyusun rencana pengembangan sungai berkelanjutan
3. Target/Sasaran : Sasaran yang diharapkan dari dilaksanakannya kegiatan ini adalah
tersedianya data hasil perencanaan Studi Potensi Dan
Pengembangan Sungai Di Wilayah Kabupaten Bandung Barat
4. Lokasi Kegiatan : Lokasi Pekerjaan “Perencanaan Studi Potensi Dan
Pengembangan Sungai Di Wilayah Kabupaten Bandung
Barat“ terletak di wilayah Kabupaten Bandung Barat .
5. Sumber Dana dan a. Biaya untuk pelaksanaan kegiatan ini bersumber dari Dana Alokasi
Perkiraan Biaya Umum Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun
Anggaran 2025 .
b. Total perkiraan biaya yang diperlukan untuk pekerjaan
“Perencanaan Studi Potensi Dan Pengembangan Sungai Di
Wilayah Kabupaten Bandung Barat“: Rp. 97.328.500,-
(Sembilan Puluh Tujuh Juta Tiga Ratus Dua Puluh Delapan Ribu
Lima Ratus Rupiah).
6. Ruang Lingkup, a. Lingkup Kegiatan
Lokasi Pekerjaan, 4. Persiapan dan Pengumpulan data primer dan data sekunder;
Fasilitas Penunjang c) Data & Sungai yang Dikaji
• Luasan lahan pertanian eksisting yang bergantung
pada irigasi
• Debit sungai musiman (puncak dan kemarau)
d) Analisis Produktivitas Pertanian
• Produktivitas tanaman pangan (padi, hortikultura)
• Penggunaan air per musim tanam
• Pola tanam dan kalender musim
5. Kajian Irigasi dan Infrastruktur
d) Sistem irigasi eksisting (primer, sekunder, tersier)
e) Kondisi saluran, bendung, dan embung
f) Efisiensi distribusi air dan kehilangan air
6. Identifikasi Masalah
d) Kekurangan air saat musim kemarau
e) Konflik pemanfaatan air antara sektor
f) Sedimentasi dan pencemaran air
b. Penyusunan Dokumen
Tahap lanjutan setelah dilaksanakannya tahap persiapan dan
pelaksanaan adalah penyusunan dokumen dari hasil-hasil proses
tahapan dan capaian progress dari kegiatan yang dilaksanakan.
7. Jangka Waktu Jangka waktu pelaksanaan pengadaan pekerjaan adalah :
Pelaksanaan selama 60 (Enam Puluh) hari kalender , terhitung sejak
diterbitkannya Surat Perintah Kerja (SPK).
8. Personel 1. Tenaga Ahli/Tenaga Profesional
Tenaga profesional yang ditugaskan pada pekerjaan ini, terdiri
dari : Tenaga Ahli Sumber Daya Air / Sarjana Teknik Sipil (S1)
Ahli Muda Sumber daya Air, berpengalaman dalam
perencanaan detail dan pelaksanaan pembangunan
infrastruktur Sumber Daya Air, memiliki pengalaman minimal 1
(Satu) Tahun dengan SKK/SKA.
2. Tenaga Pendukung
Tenaga Pendukung yang ditugaskan pada pekerjaan ini, terdiri
dari :
a. Surveyor 2 (dua) Orang, Penugasan 2 (dua) bulan atau 60
hari kalender
b. CAD /CAM Operator/Juru Gambar 1 (satu) Orang,
Penugasan 1,5 bulan atau 45 hari kalender
c. Operator Komputer/ Pengolah Data 1 (satu ) Orang,
Penugasan 1,5 bulan atau 45 hari kalender
9. Keluaran/Produk Keluaran /Produk yang dihasilkan dari kegiatan ini adalah :
yang dihasilkan • Laporan Pendahuluan berisi rencana kerja secara
menyeluruh seperti mobilisasi tenaga ahli dan tenaga
pendukung, jadwal kegiatan dan peralatan, metode kerja, data
eksisting yang tersedia, data hasil peninjauan awal, serta
identifikasi dan evaluasi permasalahan bila ada, laporan dibuat
4 (empat) Rangkap dan laporan akan dibahas dan didiskusikan
bersama dengan tim teknis beserta pelaksana kegiatan
• Laporan Akhir ini memuat seluruh kegiatan yang telah
dilaksanakan dan sudah dibahas dan disetujui. Tanggapan,
masukan dan perbaikan-perbaikan ditampung dalam laporan
akhir ini, semua laporan hasil dari kegiatan dimasukan ke
dalam laporan akhir, laporan dibuat 4 (empat) Rangkap dan
laporan akan dibahas dan didiskusikan bersama dengan tim
teknis beserta pelaksana kegiatan
• Dokumentasi/Album Photo Pelaksanaan kegiatan dan gambar
perencanaan sebanyak 4 (empat) Rangkap
• Laporan hidrologi dan hidrolika (Word dan Excel)
• Laporan Kebutuhan dan ketersediaan irigasi (Word dan Excel)
• Peta Potensi Lokasi Rencana bangunan irigasi atau
pengembangan irigasi (SHP)
• Perkiraan Rencana Anggaran Biaya bangunan irigasi
• Skema jaringan dan bangunan dari hasil potensi
pengembangan, diprint out dalam A3.
• Analisa Ekonomi terhadap Peningkatan Indeks Produktivitas
• Semua laporan dan Produk diserahkan juga dalam bentuk
softcopy (docx, xlsx, dwg, shp, kmz, dll) dan dalam format
pdf dimasukkan dalam external dengan ukuran minimal 128
gb yang disusun dalam folder, diserahkan 1 buah
Bandung Barat, 2025
PEJABAT PEMBUAT KOMITMEN,
BIDANG SUMBER DAYA AIR
DINAS PEKERJAAN UMUM DAN TATA RUANG
YOGI MAXI ANTONY
NIP. 198311232010011006