| 0016839961023000 | Rp 22,152,664,880 | |
| 0210094488028000 | - | |
| 0024850083036000 | - | |
| 0801013798028000 | - | |
| 0821010295447000 | - | |
| 0016921314073000 | - | |
PT Bumi Inti Teknologi | 04*3**1****42**0 | - |
| 0601974165015000 | - | |
| 0022501282028000 | - | |
| 0312111511428000 | - | |
| 0854754892407000 | - | |
PT Tekno Gemilang Indonesia | 08*5**2****17**0 | - |
PT Tigatra Infokom | 00*9**8****76**0 | - |
| 0027274745432000 | - | |
PT Ntt Data Indonesia | 00*9**9****22**0 | - |
| 0019673730046000 | - | |
| 0312392830432000 | - | |
Anugerah Bumi Internusa | 00*0**7****23**0 | - |
| 0010695674055000 | - |
URAIAN SINGKAT PEKERJAAN
PAKET PEKERJAAN
PENGADAAN JASA PEMELIHARAAN PERANGKAT NETWORK DAN
SARANA PENDUKUNGNYA DI LINGKUNGAN DIREKTORAT
JENDERAL BEA DAN CUKAI TA 2025
1. Latar Belakang
1.1 Pendahuluan
Kedinamisan pertumbunan teknologi saat ini, mendorong dunia untuk terus
menciptakan inovasi dan pengoptimalan sumber daya. Komitmen dan kerja keras dalam
menciptakan tren terbaru, merupakan langkah pertama yang perlu dijalankan demi
menentukan tujuan bisnis. Tren inilah yang dianggap sebagai peluang yang diciptakan untuk
memperoleh keuntungan bisnis, bahkan untuk sekedar mencarikan solusi terhadap
kemungkinan risiko perusahaan. Lalu bagaimana dengan kepemerintahan?
Pemerintah tentu memiliki peran yang complex. Teknologi yang perlu diciptakan harus
lebih tepat guna, efektif, stabil, terus menerus, power full, ekonomis, aman, mudah
diperbaiki, dsb. Teknologi yang harus diciptakan bukan sekedar otomasi, namun memiliki
kemampuan dalam memenuhi kebutuhan pengguna, pelayanan tepat waktu, keakuratan
dalam pengambilan keputusan dan pencarian solusi, dsb. Ini disebabkan proses bisnis yang
dijalankan adalah bukan hanya milik dari kepemerintahan saja, namun juga stakeholder yang
membutuhkan pelayana, serta masyarakat yang perlu ditingkatkan kesejahteraannya.
Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC), sebagai salah satu unit eselon I Kementerian
Keuangan, merupakan salah satu institusi yang melihat besarnya tantangan ini. Terutama
mengingat fungsinya sebagai Trade Facilitator, Revenue Collector, Industrial Assistance
dan Community Protector. Sederhananya, DJBC memerlukan komitmen yang kuat dalam
memastikan kelancaran arus barang, pemberian fasilitas keringanan dan pembebasan Bea
Masuk dan fasilitas kepabeanan. Komitmen inillah yang nantinya diharapkan membuat
peluang dalam mengurangi ekonomi biaya tinggi dan menciptakan iklim yang mendorong
pertumbuhan industri dan investasi.
Salah satu cara untuk mewujudkannya adalah dengan mempercepat proses keluar masuk
barang. Sehingga untuk mencapai hal tersebut, dibutuhkan kerja keras dalam mempersingkat
waktu proses customs clearance dengan dukungan kualitas pelayanan jasa kepabeanan yang
efektif, efisien, aman, andal dan sesuai dengan prosedur yang ada. Disinilah letak
dibutuhkannya kemampuan sumber daya TIK. Sumber daya yang berfungsi sebagai
pendukung peningkatan kualitas pelayanan serta pengawasan kepabeanan dan cukai.
Sejalan dengan peningkatan kualitas tersebut, otomasi pelayanan membuka peluang
proses bisnis yang lebih efisien dan tepat guna bagi organisasi DJBC. Otomasi juga
memberikan gambaran yang lebih luas, bagi pemangku kepentingan dalam rangka
pengambilan keputusan strategis dengan memanfaatkan analisis data yang komprehensif.
Keandalan dan ketersediaan sumber daya serta sistem TIK, menjadi prasyarat utama yang
harus selalu dipantau dan disesuaikan kapasitasnya demi memenuhi kebutuhan pelayanan
yang optimal.
Sejak tahun 2012, sistem pelayanan dan pengawasan DJBC telah terintegrasi dalam satu
sistem CEISA (Customs and Excise Information System and Automation). CEISA
merupakan sistem integrasi seluruh layanan TIK DJBC yang dapat diakses dari manapun,
kapanpun dengan koneksi internet. Seiring dengan revolusi industri 4.0, CEISA terus
dikembangkan untuk menyediakan sistem dan prosedur kepabeanan dan cukai yang efektif
dan efisien, serta diharapkan mampu memenuhi harapan para pemangku kepentingan. DJBC
dituntut untuk mereformasi diri agar menjadi instansi yang kredibel dalam menghadapi
tantangan di era ekonomi digital.
Oleh sebab itu, pada tahun 2019 dilakukan pengembangan sistem CEISA menjadi
CEISA 4.0 (re-enginering). CEISA 4.0 dibangun dengan pendekatan big data, menggunakan
teknologi terkini, mengedepankan simplifikasi dan penyederhanaan proses bisnis dengan
membangun single database, single data model dan menggabungkan proses bisnis yang
sama. Kualitas pelayanan di bidang Kepabeanan dan Cukai tidak terlepas dari seberapa jauh
kemampuan sumber daya TIK dan sistem informasi yang dimiliki dalam mendukung
pelaksanaan kegiatan pelayanan dan pengawasan kepabeanan dan cukai. Oleh karena itu,
kehandalan dan ketersediaan sumber daya dan sistem TIK menjadi prasyarat utama yang
harus selalu dipantau dan disesuaikan kapasitasnya untuk dapat memenuhi kebutuhan
pelayanan yang optimal.
Menyadari tingginya risiko yang akan timbul jika sistem down, maka diperlukan adanya
pekerjaan pemeliharaan perangkat TIK, yang bertujuan untuk menjaga keandalan
(realibility) dan ketersediaan (availability) sistem.
2. Maksud dan Tujuan
2.1 Maksud Kegiatan
Penyusunan KAK ini dimaksudkan untuk memberikan penjelasan mengenai gambaran
lingkup Pengadaan Jasa Pemeliharaan Perangkat Network dan Sarana Pendukungnya di
Lingkungan Direktorat Jenderal Bea Dan Cukai TA 2025 dalam rangka mendukung layanan
CEISA 4.0 DJBC.
2.2 Tujuan Kegiatan
Kegiatan Pemeliharaan ini bertujuan untuk menjaga layanan CEISA 4.0 berjalan selama 7 x
24 jam dan menjaga keandalan (realibility) dan ketersediaan (availability) sistem dimana
membutuhkan Pengadaan Jasa Pemeliharaan Perangkat Network dan Sarana Pendukungnya
di Lingkungan Direktorat Jenderal Bea Dan Cukai TA 2025 serta memenuhi kebutuhan
teknis terkait Perangkat tersebut.
3. Ruang Lingkup
Merupakan kegiatan pemeliharaan Perangkat Network dengan rincian sebagai berikut:
No Merk Perangkat Satuan Vol Lokasi
Juniper EX9214 Unit 2 SDC Kemenkeu Jakarta
Juniper EX4600 Unit 4 Kantor Pusat DJBC
Juniper EX4550 32 port SFP Unit 1 Kantor Pusat DJBC
Juniper Kantor Pusat DJBC
1 Juniper EX4200-24T Unit 4
(Core) SDC Kemenkeu Jakarta
Juniper EX3300 48 port Unit 29 Kantor Pusat DJBC
Juniper EX3300-24P Unit 1 Kantor Pusat DJBC
Juniper EX2300-48P Unit 15 Kantor Pusat DJBC
Juniper EX2300-24P Unit 11 Kantor Pusat DJBC
Juniper EX2300-24T Unit 2 DRC Kemenkeu Balikpapan
Juniper EX2200-24T Unit 3 Kantor Pusat DJBC
Juniper EX2200-C-12P-2G Unit 1 Kantor Pusat DJBC
SDC Kemenkeu Jakarta
Juniper SRX 650 Unit 2
DRC Kemenkeu Balikpapan
SDC Kemenkeu Jakarta
Juniper MX150 Unit 4
DRC Kemenkeu Balikpapan
Juniper QFX5110-48S Unit 2 DRC Kemenkeu
SDC Kemenkeu Jakarta
DRC Kemenkeu Balikpapan
KPU BC Tipe A Tanjung Priok
Juniper EX4300-48T Unit 9 KPU BC Tipe C Soekarno-Hatta
KPPBC TMP Tanjung Emas
KPPBC TMP Tanjung Perak
KPPBC TMP Belawan
SDC Kemenkeu Jakarta
Juniper QFX5120-48Y Unit 4
DRC Kemenkeu Balikpapan
Kanwil DJBC Riau
Juniper EX3300-24P Unit 2
Kanwil DJBC Jawa Timur II
KPPBC TMP C Banda Aceh
KPPBC TMP C Sabang
KPPBC TMP C Meulaboh
KPPBC TMP C Lhok Seumawe
KPPBC TMP C Kuala Langsa
KPPBC TMP C Pematang Siantar
KPPBC TMP C Teluk Nibung
KPPBC TMP C Kuala Tanjung
KPPBC TMP C Sibolga
Juniper
BLBC Medan
2
KPPBC TMP C Bengkalis
(NonCore)
Juniper EX2200-C-12P-2G Unit 62 KPPBC TMP C Tembilahan
Pangsarop Tanjung Balai Karimun
KPPBC TMP C Pangkal Pinang
KPPBC TMP C Tanjung Pandan
BLBC Jakarta
Pangsarop Tanjung Priok
KPPBC TMP C Tasikmalaya
KPPBC TMP C Cilacap
KPPBC TMP B Yogyakarta
KPPBC TMP C Tegal
KPPBC TMP C Purwokerto
KPPBC TMP C Madura
KPPBC TMP C Bojonegoro
BLBC Surabaya
KPPBC TMP C Blitar
KPPBC TMP C Madiun
KPPBC TMP C Jember
KPPBC TMP C Probolinggo
KPPBC TMP C Banyuwangi
KPPBC TMP A Denpasar
KPPBC TMP C Mataram
KPPBC TMP C Sumbawa
KPPBC TMP C Kupang
KPPBC TMP B Atambua
KPPBC TMP C Labuan Bajo
KPPBC TMP C Entikong
KPPBC TMP C Ketapang
KPPBC TMP C Sintete
KPPBC TMP C Sampit
KPPBC TMP C Pangkalan Bun
KPPBC TMP C Jagoi Babang
KPPBC TMP C Kotabaru
KPPBC TMP C Bontang
KPPBC TMP C Tarakan
KPPBC TMP C Nunukan
KPPBC TMP C Pare-pare
KPPBC TMP C Kendari
KPPBC TMP C Manado
KPPBC TMP C Gorontalo
KPPBC TMP C Pantoloan
Pangsarop Pantoloan
Kanwil DJBC Maluku
KPPBC TMP C Ambon
KPPBC TMP C Ternate
KPPBC TMP C Sorong
KPPBC TMP C Manokwari
KPPBC TMP C Merauke
KPPBC TMP C Biak
KPPBC TMP C Tual
KPPBC TMP C Fakfak
Kanwil DJBC Khusus Papua
Juniper EX2200-24P-2G Unit 1 KPPBC TMP C Palangkaraya
Kanwil DJBC Aceh
Juniper EX2200 48 Port; Access
Unit 3 Kanwil DJBC Jawa Timur II
Switch
Kanwil DJBC Maluku
3 F5 F5-BIG-LTM-I5800 Unit 2 SDC Kemenkeu Jakarta
SDC Kemenkeu Jakarta
F5-BIG-DNS-I2600 Unit 4
DRC Kemenkeu Balikpapan
SDC Kemenkeu Jakarta
F5-BIG-APM-I5800-B Unit 2
DRC Kemenkeu Balikpapan
F5 ltm BIG-IP i5800 Unit 2 DRC Kemenkeu Balikpapan
Check SDC Kemenkeu Jakarta
4 Check Point 15600 Unit 4
Point DRC Kemenkeu Balikpapan
Aruba AP-635 Access Points Unit 45 Kantor Pusat DJBC
5 Aruba
Aruba 7205 Mobility Controllers Unit 1 Kantor Pusat DJBC
Arbutus Unit 2 Kantor Pusat DJBC
Asterik Domain *.beacukai.go.id Unit 1 Kantor Pusat DJBC
Asterik Domain *.customs.go.id Unit 1 Kantor Pusat DJBC
6 Sertifikat .apps.dev.customs.go.id Unit 1 Kantor Pusat DJBC
.apps.proddc.customs.go.id Unit 1 Kantor Pusat DJBC
.apps.proddrc.customs.go.id Unit 1 Kantor Pusat DJBC
.apps.stgdc.customs.go.id Unit 1 Kantor Pusat DJBC
Jangka Waktu Lisensi: Full Use 1 Tahun
Tabel 1 Perangkat Network
Kegiatan pemeliharaan perangkat tersebut diatas meliputi:
3.1 Renewal Annual Technical Support (ATS)
Kegiatan pembaruan hak penggunaaan dan/atau hak atas support dari principle dan/atau
distributor baik dari ketersediaan spare part, bug fix, dan patch lain yang dibutuhkan.
3.2 Assesment
Kegiatan peninjauan dan pendokumentasian terhadap kondisi nyata di lapangan terhadap
Perangkat Juniper, F5, Check Point dan Aruba yang dipelihara, meliputi:
a. Pengecekan Life Cycle perangkat
Merupakan kegiatan untuk memastikan keberlangsungan dukungan perangkat dari
prinsipal, yang dapat dilakukan dengan melakukan pengecekan secara langsung melalui
web dan/atau portal resmi prinsipal atau dokumen pembuktian lainnya seperti surat
resmi, surat elektronik, dll.
b. Pengecekan perangkat
Merupakan kegiatan pengecekan terhadap perangkat untuk memastikan kesesuaian
jumlah, lokasi, serial number/license key/contract number, merk, tipe, versi OS dan
firmware perangkat keras.
c. Pengecekan denah perangkat
Merupakan kegiatan peninjauan secara langsung pada masing-masing lokasi dengan
tujuan membuat dan/atau melakukan pembaruan denah perangkat, berupa posisi ruangan,
posisi perangkat (rak dan nomor U), ukuran U perangkat.
d. Pengecekan topologi
Merupakan kegiatan peninjauan secara langsung pada masing-masing lokasi dengan
tujuan membuat dan/atau melakukan pembaruan topologi perangkat, berupa koneksi dan
label network antar perangkat.
e. Pengecekan konfigurasi manajemen perangkat
Merupakan kegiatan pengecekan terhadap konfigurasi NTP, Host Name, DNS dan IP
Address pada perangkat eksisting.
3.3 Preventive Maintenance
Kegiatan pengecekan kondisi serta perawatan berkala terhadap perangkat Juniper, F5, dan
Check Point untuk mencegah terjadinya gangguan yang dilakukan sesuai jadwal
sebagaimana tercantum pada Tabel 4 Jadwal Kegiatan, yang meliputi:
a. Pengecekan kondisi fisik perangkat, meliputi membersihkan rak dan perangkat,
merapikan kabel, dan memeriksa suhu rak;
b. Pengecekan log;
c. Pengecekan versi OS dan firmware perangkat;
d. Pengecekan konfigurasi manajemen perangkat, meliputi NTP, Host Name, DNS dan IP
Address;
e. Melakukan rekonsiliasi data pada poin-poin diatas dengan laporan Assesment dan/atau
laporan Preventive Maintenance sebelumnya.
3.4 Corrective Maintenance
Melakukan kegiatan perbaikan terhadap perangkat network yang mengalami kerusakan.
3.5 Routine activities
Melakukan kegiatan rutin yang meliputi:
a. Pengecekan harian utilisasi perangkat berupa pemakaian CPU, memory, dan disk
(healthy check) perangkat Juniper, F5, dan Check Point;
b. Pengecekan harian status uplink perangkat Juniper, F5, dan Check Point;
c. Pengecekan harian status ketersediaan perangkat Aruba;
d. Pengecekan bulanan life cycle Perangkat Juniper, F5, Check Point, dan Aruba;
e. Melakukan kegiatan backup konfigurasi setiap bulan pada perangkat Aruba 7205
Mobility Controllers;
f. Pelaporan status anomali (apabila ditemukan) terhadap perangkat network baik secara
lisan, tulisan maupun media komunikasi lainnya.
3.6 Training
Penyedia jasa berkewajiban untuk memberikan training yang dilaksanakan sebanyak 2 (dua)
kali pada masa kontrak yang diikuti minimal 10 (sepuluh) orang peserta dari DJBC. Kegiatan
tersebut diselenggarakan oleh lembaga resmi atau oleh tenaga ahli yang mempunyai
kemampuan untuk melaksanakan kegiatan tersebut dan disetujui oleh pihak DJBC dan
mendapatkan sertifikat pelatihan (apabila ada).
3.7 Layanan Dukungan Teknis Lainnya
Kegiatan teknis yang diperlukan dalam mengelola perangkat keras yang dipelihara baik dari
sisi operasional, pengembangan, dan/atau perubahan dari sisi teknis diluar dari kegiatan
Preventive Maintenance, Corrective Maintenance, dan Routine Activities, dapat berupa:
a. Update OS, firmware, patch, update konfigurasi, reinstall atau fresh install;
b. Relokasi perangkat dan rekonfigurasi kabel network dan/atau power;
c. Asistensi yang mendukung Disaster Recovery Plan yaitu switch over, fail over, serta
kegiatan lainnya;
d. Change Request, merupakan kegiatan perubahan konfigurasi dan/atau penambahan
konfigurasi;
e. Penyediaan unit backup, merupakan kegiatan yang dilakukan berdasarkan Surat Perintah
PPK atas pertimbangan ketersediaan layanan yang diakibatkan terjadinya gangguan
dan/atau gagal sistem. Dalam hal gangguan dan/atau gagal sistem tidak terselesaikan
dalam waktu yang ditetapkan dalam Surat Perintah PPK, maka perangkat unit backup
menjadi milik DJBC sebagai pengganti perangkat yang rusak;
f. Konsultasi dan tindakan teknis lainnya.
Kegiatan sebagaimana dimaksud diatas merupakan kegiatan yang bersifat situasional dan
berdasarkan temuan dan/atau kebutuhan.
4. Laporan Pekerjaan
Penyedia berkewajiban menyediakan dokumentasi ruang lingkup pekerjaan beserta rekomendasi
dalam bentuk laporan yaitu sebagai berikut:
a. Laporan Kick off Meeting yang berisi dokumentasi dari kegiatan rapat persiapan pelaksanaan
kontrak berupa penjabaran program mutu paling sedikit berisi:
• informasi mengenai pekerjaan yang akan dilaksanakan;
• organisasi kerja Penyedia;
• jadwal pelaksanaan pekerjaan;
• prosedur pelaksanaan pekerjaan;
• prosedur instruksi kerja; dan/atau
• pelaksana kerja.
b. Laporan Renewal Annual Technical Support (ATS);
c. Laporan assesment;
d. Laporan preventive maintenance termasuk laporan pedoman pengoperasian dan perawatan
perangkat (disampaikan pada laporan preventive maintenance I);
e. Laporan corrective maintenance (apabila ada);
f. Laporan routine activities;
g. Laporan training
h. Laporan layanan dukungan teknis lainnya (apabila ada);
i. Laporan executive report yang berisi gambaran umum hasil pemeliharaan perangkat dan
semua kegiatannya serta capacity planning yang akan disampaikan ke tim teknis dan
manajemen sebanyak 2 kali laporan (pada bulan Juni dan November).
5. Lokasi Pekerjaan
Lokasi perkerjaan yang terkait dalam pekerjaan Pengadaan Jasa Pemeliharaan Perangkat
Network dan Sarana Pendukungnya di Lingkungan Direktorat Jenderal Bea Dan Cukai Tahun
Anggaran 2025 adalah:
a. Kantor Pusat DJBC;
b. SDC Kemenkeu Jakarta;
c. DRC Kemenkeu Balikpapan,
d. 2 Kantor Pelayaan Utama Bea dan Cukai (KPU BC);
e. 5 Kantor Wilayah Bea dan Cukai (KWBC);
a. 58 Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai (KPPBC);
b. 3 Pangkalan Sarana dan Operasi Bea dan Cukai (Pangsaraop BC);
f. 3 Balai Laboratorium Bea dan Cukai (BLBC).